#RASA kantuk memang tak bisa terelakkan dalam diri kita. Apalagi ketika kondisi tubuh mulai lelah setelah seharian menjalankan aktivitas. Biasanya, rasa kantuk ini ada dibarengi dengan menguap. Ya, aktivitas membuka mulut dengan mengeluarkan angin ini memang begitu nikmat jika dilakukan dalam keadaan kantuk.
#T@hukan Anda bahwa terdapat perbuatan salah yang sering dilakukan seseorang ketika menguap. Apakah itu? Ya, tidak menahannya. Padahal, kita dianjurkan untuk menahan diri dari menguap.
#Seorang Muslim hendaknya menahan diri dari menguap semampunya. Jika menguap, hendaknya dia meletakkan tangan pada mulutnya.
#D@ri Abu Hurairah RA bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya Allah menyukai bersin dan membenci menguap. Apabila salah seoravg bersin, lalu dia memuji Allah (mengucapkan hamdallah), maka setiap muslim yang mendengarnya harus menjawabnya. Sedangkan menguap berasal dari setan, hendaknya dia menahan diri semampunya. Dan jika dia berkata, ‘Ooahhh,’ maka setan akan menertawakannya,” (HR. Bukhari dan Muslim).
#Dari Abu Said Al Khudri RA bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Apabila salah seorang di antara kamu menguap, hendaknya dia menutup mulut dengan tangannya, karena setan akan masuk,” (HR. Muslim). []
Referensi: Ruqyah Jin, Sihir dan Terapinya/Karya: Syaikh Wahid Abdussalam Bali/Penerbit: Ummul Qura
0 Response to "Inilah Dia Kesalahan Seseorang Ketika Menguap Yang Sering Dilakukan"
Posting Komentar